Review Buku-Semestapun Berthawaf (T. Djamaluddin)

 



Identitas Buku

Judul Buku: Semesta pun Berthawaf

Nama Penulis: T. Djamaluddin

Nama Penerbit: Mizan

Tahun Terbit Buku: Cetakan I, Maret 2018
Jumlah Halaman: 151

RIngkas Semesta pun Berthawaf

T. Djamaluddin adalah pengarang dari buku berjudul Semesta pun Berthawaf yang mengungkapkan bahwa segala yang ada di bumi dan di langit mengenai fenomena-fenomena yang terjadi diintegrasikan dengan ayat-ayat Al-Qura’an. T Djamaluddin gemar membaca dan menulis semasa menjadi mahasiswa, ada sepuluh tulisan tentang astronomi dan islam dimuat dibeberapa koran dan majalah, serta buku kecil mentoring.

Buku ini juga mengintegrasikan fenomena-fenomena yang terjadi dengan Al-Qur’an. Pengetahuan bukan untuk dicocokkan dengan Al-Quran, melainkan hanya untuk menjelaskan. Buku ini menjelaskan tentang pelangi harmoni dalam keberagaman, bagaimana memahami pola pikir manusia yang nisbi lewat matahari. Lubang hitam yang teraniaya, bintang kejora kemegahan dan keunggulan relative, apakah bumi itu datar?

Ada beberapa kalimat yang saya kutip pada buku ini yaitu “Pelangi dan Cahaya matahari memberikan pelajaran tentang persatuan yang hakiki. Karakteristik masing-masing komponen tidak perlu ditonjolkan, dihilangkan atau diseragamkan karena keanekaragaman adalah sebuah kekayaan” dan yang kedua kutipan dari Imam Ghazali “Jadilah Muslim seperti matahari, yang bersinar karena kualitas pribadinya, mampu menerangi dan menghangatkan sekitarnya, memberi manfaat bagi masyarakat”.

Setelah membaca buku Semesta pun Berthawaf saya sangat terkesima dengan gaya penulisan T Djamaluddin, setiap paragraph serta halaman memberikan informasi-informasi baru dengan gaya tulisan yang sangat mudah dipahami bagi masyarakat umum mengenai astronomi. Buku ini menyajikan gambar-gambar berwarna dan dilengkapi dengan QR-code untuk melihat aktifitas atau fenomena-fenomena yang terjadi seperti aktifitas matahari dari jarak dekat. Sehingga membuat buku ini menjadi sangat relevan dengan topik yang dibicarakan dan sangat cukup memberi informasi yang jelas. Itulah yang menyebabkan buku ini sangat begitu menyenangkan dan tidak membosankan.

Adapun kekurangan dari buku ini adalah adanya beberapa istilah asing yang tidak ada penjelasannya. Sehingga masih menimbulkan tanda tanya untuk  sebagian pembaca.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makalah Struktur Bumi

Makalah Lengkap Pembuatan Power Supply

Laporan Kunjungan Ke BMKG